Yang Bantu Rachel Kabur dari Wisma Atlit
Selebgram Rachel Vannya memenuhi panggilan Polda Metro Jaya untuk di periksa.(Ft:ist)
Jakarta,satgasnas.com- Kabar beredar yang menyebutkan dua oknum TNI turut membantu memuluskan kaburnya selebgram Rachel Vennya dari karantina wisma atlet ternyata bukan isapan jempol belaka, ternyata kabar itu benar adanya. Kodam Jaya selaku Komando Satuan Tugas Gabungan Terpadu Covid 19 telah membenarkan keterlibatan dua anggotanya dalam kasus kaburnya selebgram Rachel Vennya dari wisma atlet.
Kepala Penerangan Kodam Jaya (Kapendam Jaya) Kolonel Artileri Pertahanan Udara (Arh) Herwin Budi Saputra sebagaimana dikutip ANTARA (Kamis 21/10/2021) mengungkapkan, dari hasil penyelidikan Pomdam Jaya kemarin dan pendalaman memang ditemukan adanya bukti keterlibatan dua oknum TNI yang bekerja sama" ungkap Herwin.
Herwin menambahkan, Kedua oknum anggota TNI tersebut berinisial FS dan IG. FS bertugas sebagai Satgas Pengamanan Bandara Soekarno Hatta, sedangkan IG bertugas sebagai Satgas Pengamanan di Wisma Atlet, Pademangan.
Di tambahkannya lagi, Kedua oknum TNI tersebut sekarang sudah dinonaktifkan dari satgas dan dikembalikan ke kesatuan masing masing.
FS dikembalikan ke satuannya di Komando Operasi Angkatan Udara I (Koop AU I), Sedangkan IG dikembalikan ke Wing 1/Paskhas.
"Jadi keduanya dinonaktifkan dari Satgas Komando Tugas Gabungan Terpadu (Kogasgabpad), bukan dinonaktifkan dari TNI ya," ujar Herwin.
Kapendam Jaya Kolonel Arh Herwin Budhi Saputra saat memberi keterangan kepada wartawan.(ft:ist)
Sementara kasus selebgram Rachel Vennya yang kabur dari karantina Wisma Atlet, Pademangan, Jakarta Utara usai bepergian dari Amerika Serikat kasusnya sudah diperiksa Polda Metro Jaya.
Selebgram berusia 26 tahun itu diperiksa bersama pacarnya Salim Nauderer dan Manajernya Maulida Khairunnisa oleh aparat penyidik Polda Metro Jaya pada Kamis kemarin (21/10/2021)
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, jika terbukti melanggar ketentuan karantina di pasal wabah, penyakit dan UU karantina Kesehatan selebgram itu terancam kurungan 1 tahun penjara.
__________________________
•Rep: Ahmad Zarkasi •Editor: Red
NEWLINE
Sugeng IPW; Copot Kapolsek Parigi Telah Salahgunakan Kewenangannya
Relawan Aniss Akan Deklarasi Dukung Anies Baswedan
Bali Masih Sepi Wisman; Belum Full Longgarkan Karantina
Anggota Komisi II DPRD Jawa Barat; Lampu Hijau Untuk SMAN 2 Cikarang Timur
Venus Sipenghina Ditangkap di Jawa Tengah
Waspada; Kriminal Jalanan Marak Saat Pandemi di Tangsel hingga Bekasi
Betawi dihina, H. Lulung Murka
Akhirnya Rahmat Effendi Penuhi Janjinya Bangun Krematorium
Nasional
| BERITA PROFIL |
Ary Bastary Direktur Utama PLN Batubara Baru
PLN mengganti Direktur Utama PLN Batubara baru, yaitu Ary Bastari...
| HUKUM| Mafia Tanah |
Tidak Boleh Kalah dengan Mafia Tanah Kata Sofyan Djalil
Ramainya berita Kasus sengketa PT Salve Veritate, Menteri ATR/Kepala BPN, Sofyan A. Djalil tak tinggal diam dan resmi menindak tegas serta memecat beberapa oknum yang terdiri dari jajaran internal secara tidak hormat atas keterlibatannya pada kasus sengketa PT Salve Veritate...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar