Ridho Rahmadi Resmi Dilantik Jadi Ketua Umum DPP Partai Ummat
Ridho Rahmadi.(image:ist)
Jakarta- Amien Rais, sebagai Ketua Majelis Syura Partai Ummat telah resmi melantik jajaran Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Ummat, pada Sabtu (4/12/2021).
Setelah pelantikan itu tersebut, Ketua Umum DPP Partai Ummat, Ridho Rahmadi membeberkan berbagai rencana ke depannya.
"Alhamdulillah SK Kumham tertanggal 20 Agustus 2021 tentang Badan Hukum Partai Ummat sudah kita dapatkan," ujar Ridho, (5/12/2021).
Ridho mengatakan bahwa rencana yang saat ini Partai Ummat sedang ditempuh yakni melakukan restrukturisasi di dalam internal partai, ujar menantu dari Amien Rais ini
Hal itu penting agar ke depan, Partai Ummat tidak lagi mengalami masalah besar seperti halnya yang terjadi belakangan ini.
Di mana dewan pendiri hingga pengurus tingkat DPC Partai Ummat memilih mengundurkan diri, bebernya, "Kini, saatnya kita dilantik, dan tidak hanya kami saja pimpinan harian yang dilantik, Majelis Syura juga melantik pengurus Majelis Etik dan juga Mahkamah Partai."
"Alhamdulillah pelantikan berjalan lancar. Mohon doa semua rakyat Indonesia," bebernya.
Ridho juga menjelaskan saat ini pihaknya sedang fokus merampungkan keanggotaan partai dengan kartu tanda anggota (KTA) sesuai aturan KPU.
BACA JUGA
Novel Saleh Hilabi;
Konsolidasi Dan Silaturohmi Bersama Seluruh Pengurus Dan Kader
.
.
"KTA ditargetkan selesai Desember 2021 hingga Januari 2022," ujar Ridho.
Ridho meyakini bahwa dengan struktur yang ada saat ini, akan siap bertarung dalam Pemilu 2024 mendatang. Partai ini bermarkas di kawasan Tebet, Jakarta Selatan itu.
Itu bisa dilakukan, setelah nantinya Partai Ummat melewati verifikasi faktual dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang akan dilaksanakan beberapa waktu ke depan.
Ridho berharap, pada proses verifikasi faktual dari KPU itu Partai Ummat bisa lolos sehingga dapat bersaing dengan Partai Politik lain di Pemilu 2024, "Saat ini, kami di seluruh Indonesia sedang mempersiapkan diri menerima KPU untuk diverifikasi."
______________
JEJAK SOSOK
Indonesia Police Watch
Katanya lagi, "Jika pada tahap awal lolos, maka tahapan berikutnya, yakni tahapan verifikasi faktual mudah-mudahan juga lolos Dengan demikian, kita akan bertarung di Pemilu 2024 dengan partai Politik lainnya," kata Ketua Umum DPP Partai Ummat, Ridho Rahmadi.
Ridho menegaskan di tengah persaingan partai-partai baru, Partai Ummat menggunakan skenario pembagian konstituen pemilih. Pertama, fokus menggarap para pemilih usia 40 tahun ke atas atau para loyalis Amien Rais sebagai pendiri Partai Ummat. Kedua, partai juga menggarap para pemilih millenial atau para pemilih muda.
.
"Kami optimistis bisa lolos ambang batas parlemen 4 persen," ujar Ridho menegaskan.
_____________________
•Rep: Dosi Bre' •Editor: Red
Follow: |
BACA JUGA
IPW; Payung Hukum Eks Pegawai KPK Amburadul Berpotensi Menjerumuskan Kapolri
Bahlil Lahadalia
Jika Ada yang Tidak Setuju Silakan Mundur
Antartika Akan Masuk Kedalam 2 Menit Malam
Bersihkan Mafia Tanah Termasuk Oknum di BPN
TERBARU
Buku Survey dan Riset Bermutu Dari Mediadata
Tidak ada komentar:
Posting Komentar