Presiden Joko Widodo Akhirnya Memutuskan
Presiden Jokowidodo. (Image:istimewa)
JAKARTA- Akhirnya Presiden Joko Widodo memutuskan bahwa pemerintah mencabut Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Jumat (30/12/2022).
"Lewat pertimbangan-pertimbangan yang berdasarkan angka-angka yang ada maka pada hari ini pemerintah memutuskan untuk mencabut PPKM," ujar Jokowi di Istana Negara, Jakarta, (30/12/2022).
Joko Widodo mengatakan, status PPKM dicabut berdasarkan pertimbangan-pertimbangan tertentu.
“Indonesia termasuk negara yang berhasil mengendalikan pandemi COVID-19 dengan baik dan sekaligus bisa menjaga stabilitas ekonomi nya,” ujar Presiden Jokowi.
Situasi pandemi Covid-19 di Indonesia sudah melandai, berkaca dari kasus harian Covid-19 pada 27 Desember 2022 yang hanya 1,7 kasus per 1 juta penduduk, itu alasan Jokowi, "Jadi tidak ada lagi pembatasan kerumunan dan pergerakan masyarakat," ujar Presiden.
Adapun pencabutan PPKM ini akan dituangkan dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 50 dan 51 Tahun 2022.
Ia menyebutkan juga bahwa positivity rate mingguan juga sudah berada di angka 3,3 persen, kemudian bed occupancy rate 4,79 persen, serta angka kematian 2,39 persen.
Angka tersebut, kata Jokowi, berada di bawah standar Badan Kesehatan Dunia sehingga pemerintah memutuskan untuk menghentikan PPKM.
Dalam lansiran Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik, Kementerian Kesehatan RI (30/12) terkutip, Presiden juga meminta kepada seluruh masyarakat dan komponen bangsa untuk tetap hati-hati dan waspada. Ia mengatakan masyarakat harus meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan dalam menghadapi risiko COVID-19.
Memakai masker di keramaian dan ruang tertutup harus tetap dilanjutkan. Kesadaran vaksinasi terus digalakkan karena akan membantu meningkatkan imunitas dan masyarakat harus semakin mandiri dalam mencegah penularan, mendeteksi gejala, dan mencari pengobatan.*
Sambangi SDN7 Duren Jaya Bekasi Timur Terkait Banjir
KOTABEKASI- Atas laporan dari masyarakat maupun guru serta kepala sekolah SDN7 bahwa setiap ada hujan terkena banjir. Maka Komisi 4 DPRD kota Bekasi sambangi SDN7 Duren…
Sekda Kota Bekasi Hadiri Grand Launching Jabar Super Apps
KOTABEKASI - Sekretaris Daerah Kota Bekasi, Reny Hendrawati menghadiri acara Grand Launching Jabar Super Apps yang diselenggarakan Bapenda Provinsi Jawa Barat bertempat di Stadion Pakansari...Baca Lengkap
Bekasi Terima Kunker Komisi I DPRD Kabupaten Karawang Tentang PPID Dan Medsos
Alex Ziblo; Istiqomah dan Menjalankan Amanah Serta Buatlah Program yang Manfaat
VIDEO Rumah Ditepi Longsor
Translate news
Komentar
Komentar tidak dipublikasikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar