IHT; Untuk Meningkatkan Silaturahmi dan Kegiatan Positif
KOTA BEKASI- Anggota Dewan DPRD Kota Bekasi, Ibnu Hajar Tanjung (IHT) hadiri acara lomba TOGA (Taman Obat Keluarga) di RW 11, blok S, Dukuh Zambrut, Kel. Padurenan, Kec Mustika Jaya, Kota Bekasi, Sabtu, ( 4/3/2023).
Acara yang berlangsung sekitaran pukul 09. Didampingi pengurus kepala bidang Kesos dan ketua ibu- ibu PKK RW 11. Hadir dua orang juri dari Dinas Kesehatan Kota Bekasi, saat melakukan penilaian disetiap taman obat hidup (TOGA) per RT di RW 11 Padurenan.
Tim penilai terdiri dari Ibnu Hajar tanjung DPRD kota Bekasi komisi 4 fraksi Gerindra, Novita M Jaya kepala puskesmas padurenan serta didampingi Dr, Elsa.
"Harapan saya TOGA (Tanaman Obat Keluarga) bisa di miliki atau bermanfaat untuk semua warga, apabila ada keluhan- keluhan yang sifatnya ringan sehingga dapat mengurangi efek samping dari obat yang sifatnya kimiawi dalam tubuh."
Sambungnya, "TOGA sangat perlu di tingkatkan baik varian/jenis tanaman dan juga jumlahnya, sehingga bisa mendukung ketahanan pangan bagi warga dan apabila di kelola dengan baik akan bisa menghasilkan pemasukan untuk warga dan lingkungan sekitar di wilayah tersebut," paparnya menjelaskan.
Sedangkan IHT menyebutkan bahwa dengan adanya perlombaan TOGA ini, "Saya berharap akan dapat meningkatkan silaturah antar RT dan tetangga. Karena dengan adanya silaturahmi akan menambah rejeki," ujar IHT.
Katanya lagi, "Jangan lihat hadiahnya. Lihatlah hikmah dari perlombaan ini. Artinya kita tidak cari siapa yang menang. Ini adalah satu kegiatan positif," tandas Dewan dari Komisi IV ini lagi.
Adapun juaranya adalah, Juara 1 RT 03, juara 2 RT 07, juara 3 RT 09, juara harapan 1 RT 06, dan juara harapan 2 RT 08. *
GALERY FOTO
Komentar
Komentar tidak dipublikasikan.
CAKRAWALA
Tidak ada komentar:
Posting Komentar