Peluang Manuver Pencalonan Bupati Dani Ramdan
BEKASI - Pada 15 Juli 2024 lalu, Dr. H. Dani Ramdan resmi mengajukan surat pengunduran diri dari jabatannya sebagai Penjabat (Pj) Bupati Bekasi ke Kementrian Depdagri, untuk memenuhi persyaratan bagi dirinya maju menjadi Calon Kepala Daerah di Kabupaten Bekasi dalam Pilkada serentak yang akan diselenggarakan pada 27 November 2004 mendatang.
Sampai saat ini, Dani Ramdan masih menjalankan aktifitasnya sebagai Pj. Bupati Bekasi, sehubungan permohonan pengunduran dirinya masih menunggu persetujuan dari Menteri Dalam Negeri.
Begitu juga niatnya mengikuti Pilkada Calon Bupati Bekasi masih belum terlihat manuvernya, sementara beberapa kandidat yang ada seperti Ade Kuswara Kunang sebagai Ketua DPC PDIP Kab. Bekasi sudah diberikan surat tugas dari DPP PDIP untuk menjadi calon bupati dan juga ditugaskan oleh mitra koalisinya PPP dan PBB.
Yang jadi pertanyaan, dengan jumlah akumulasi suara 19,98℅ (PDIP 14,54, PPP 3,63 dan PBB 1,81), apakah berarti bisa lolos dari electoral treshold minimal 20℅ dengan dilakukan pembulatan angka.
Deklarasi bersama ketiga partai pengusung Ade Kuswara tersebut dilaksanakan di Hotel Metland, Tambun, Bekasi (9/6/2024). Pada kesempatan tersebut hadir Ketua DPRD PDIP Jawa Barat, Ono Surono yang menegaskan, "Jika ada kader partai yang tidak mendukung, mereka akan diberhentikan," katanya.
Selain Dani, juga mantan Plt. Kab. Bekasi Akhmad Marjuki yang menjabat sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kab. Bekasi akan mencalonkan diri sebagai Bupati Bekasi pada Pilkada 2024 mendatang.
Dengan perolehan anggota dewan di Pileg DPRD Kab. Bekasi 2024 lalu sebanyak 10 kursi, atau jumlah suara 18,2℅ dari total 55 kursi yang tersedia. Maka Golkar hampir memenuhi batas ambang pemilih minimal 20℅ (electoral treshold). Sehingga elektabilitas Akhmad Marjuki cukup mumpuni dan memang konstituen Golkar di Kab. Bekasi selama ini sangat potensial.
Terbukti dengan terpilihnya Neneng Hasanah menjadi bupati terpilih dari Golkar pada Pilkada 2017 lalu, meskipun mengakhiri jabatannya setahun kemudian setelah terjerat kasus pengurusan perijinan pembangunan proyek Meikarta oleh KPK.
Calon potensial lainnya, BN Holik Qodratulloh SE, MSi. politisi Partai Gerindra yang kini menjabat sebagai Ketua DPRD Kab. Bekasi, sudah mendapatkan penugasan dari DPP Gerindra untuk menjadi Bakal Calon Bupati atau Wakil Bupati Bekasi, dalam surat rekomendasinya tanggal 23 Juli lalu yang ditandatangani oleh Prabowo. Tentunya Holik juga ditugaskan untuk menjalin komunikasi berkoalisi dengan partai lain mengingat jumlah suara electoralnya baru 14,5℅.
Beberapa Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati lainnya yang sempat muncul adalah Muhamad Rochadi sebagai Ketua DPC PKB Kab. Bekasi. Suara yang diperoleh PKB pada Pileg DPRD Kab. Bekasi 2024 lalu cukup signifikan hingga mencapai 12,7℅ (7 kursi/total 55 kursi). Selebihnya ada Siti Qomariyah politisi Nasdem.
Mengingat batas pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati tanggal 27 Agustus mendatang. Di penghujung waktu inilah ditunggu manuver Dani Ramdan yang sudah berpengalaman 2 tahun menjadi Pj Bupati Bekasi itu. Dengan peluang, masih terbuka untuk mengkonsolidasikan kendaraan partai pengusungnya, baik dengan PKB, Gerindra, Demokrat, Nasdem atau PKS sekalipun.*
Iran Akan Balas Dendam Kematian Haniyeh
PEJABAT tinggi Iran akan bertemu dengan perwakilan sekutu regional Iran dari Lebanon, Irak, dan Yaman pada hari Kamis (8/8/24) mendatang untuk membahas pembalasan terhadap Israel setelah pemimpin Hamas Ismail Haniyeh terbunuh di Teheran.
Dikutip dari Reuters, konflik Israel dengan Iran dan proksinya meluas setelah pembunuhan Ismail Haniyeh di Teheran pada hari Rabu (31/7/24) pekan ini.
Hal itu dikarenakan sebelumnya karena komandan senior Hizbullah terbunuh pada Selasa (30/7/24) dalam serangan Israel di pinggiran ibu kota Lebanon, Beirut.*
Satu Warga Sipil Dibunuh dan Bakar Truck Oleh KKB
KELOMPOK Kriminal Bersenjata (KKB) Yahukimo melakukan aksi kriminal dengan melakukan pembunuhan terhadap satu warga sipil di kabupaten yahukimo, yang juga membakar 1 truk pada Rabu 31 Juli 2024, pukul 13.30 Wit, lalu.
Brigjen Pol Faizal Ramadhani, Kepala Operasi Damai Cartenz 2024, mengatakan bahwa insiden tersebut terjadi pada rabu siang di Jalan menuju Kampung Masi, Yahukimo, Papua Pegunungan.
“Dapat kami menyapaikan bahwa, benar telah telah terjadi pembunuhan terhadap warga sipil dan pembakaran 1 unit truk dikabupaten yahukimo yang dilakukan oleh KKB wilayah yahukimo,” terang Brigjen Pol Faizal Ramadhani.*
Putri Ariani Mengaku Bangga Jadi Mahasiswa Baru UGM
MASUKNYA Putri Ariani, penyanyi dan pemusik berbakat yang fenomenal di Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) disyukuri berbagai pihak.
Putri Ariani, mengaku senang dan bangga menjadi salah satu mahasiswa baru UGM- 2024/2025. Ia juga mengatakan memerlukan waktu sekitar satu tahun baginya untuk memilih pendidikan terbaik bagi masa depannya.
Dilansir dari laman UGM, Putri menyebut banyak pertimbangan, “Setahun ini banyak berpikir untuk kelanjutan pendidikan putri, akhirnya memilih di UGM. Putri pikir, UGM menjadi the right choice for me," katanya.
Putri juga menyampaikan alasannya memilih prodi ilmu hukum, Fakultas Hukum untuk studinya.*
Guna mendorong terbentuknya ekosistem usaha dan investasi berbasis kemitraan, Dinas Penanaman Modal dan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) menggelar Focus Group Discussion (FGD) bersama para penggiat usaha di Kota Bekasi untuk bersama membahas strategi optimalisasi investasi inklusif yang berpengaruh dalam mendongkrak pertumbuhan ekonomi di Kota Bekasi. FGD tersebut bertempat di Ballroom Hotel Horison dan dibuka langsung oleh Pj. Wali Kota Bekasi, Gani Muhamad pada Rabu, (31/07/2024). (HumasKotaBekasi).
PWI Bekasi Raya gelar acara tasyakuran atas pelantikan pengurus PWI Bekasi Raya serta Pelantikan Pengurus PWI Peduli Periode 2024 – 2027, di aula Gedung Biru PWI Bekasi Raya. Acara di mulai sekitaran pukul 14.00 Wib pada Jumat (28/6/2024).
PENAWARAN BUKU KAJIAN
PROGRES PASAR INDUSTRI FIBRE CEMENT BOARD (FCB) DI INDONESIA 2024
Tembus Rp 5,2 Triliun di Kuartal 1 2024 …
Video Pilihan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar